Title: Relaksasi Otot Progresif Menurunkan Tekanan Darah Pasien Hipertensi
Abstract:Pendahuluan: Hipertensi atau tekanan darah tinggi saat ini masih menjadi masalah kesehatan yang dialami oleh penduduk dunia terutama di Indonesia. Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan pening...Pendahuluan: Hipertensi atau tekanan darah tinggi saat ini masih menjadi masalah kesehatan yang dialami oleh penduduk dunia terutama di Indonesia. Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan peningkatan tekanan darah sistolik ≥140 mmHg dan tekanan darah diastole ≥ 90 mmHg saat dilakukan pemeriksaan sebanyak 2 kali dengan rentang waktu 5 menit dalam keadaan tenang.Salah satu cara untuk menurunkan tekanan darah pada pasien hipertensi adalah dengan melakukan relaksasi otot progresif.
 Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan relaksasi otot progresif dalam menurunkan tekanan darah pada pasien hipertensi.
 Metode: Metode yang digunakan adalah metode pengambilan dan pengumpulan data yang diilakukan melalui studi pustaka dengan melakukan penelurusan dari hasil publikasi ilmiah dengan rentang waktu 2017-2022 melalui database Google Scholar, Pubmed dan Researchgate.
 Hasil: Relaksasi otot progresif dapat dilakukan secara terus menerus minimal 2 kali sehari selama 25-30 menit.
 Kesimpulan: Relaksasi otot progresif ini sebaiknya dilakukan dengan benar seperti benar urutan, benar gerakan, dan dilakukan dengan fokus sehingga individu yang melakukan relaksasi otot progresif benar-benar mendapatkan perasaan rileks. Relaksasi otot progresif dapat dilakukan secara mandiri maupun dikombinasikan dengan teknik non-farmakologi lainnya.Read More